x

Jelang Pembagian Insentif Triwulan Ke-2, Pemkot Blitar Gelar Verifikasi Guru Ngaji dan Guru Minggu

Blitar Kota- Verifikasi dilakukan untuk memastikan Guru Ngaji dan Guru Minggu penerima Insentif masih aktif. Selain itu, juga untuk menyegarkan data penerima, sehingga anggaran bisa tepat pada sasaran.

Kabag Perekonomian dan Kesra Setda Kota Blitar, Subandi S.Sos ketika ditemui saat Halalbihalal Guru Ngaji, di Balaikota Koesoemo Wicitro, Kamis (20/06/2019) pagi mengatakan, verifikasi ulang dan pendataan bekerjasama dengan 21 Kelurahan agar daftar penerima benar-benar valid, sehingga jumlah penerima sesuai dengan data di lapangan. Apalagi saat ini pembagian insentif memakai sistim non tunai berbasis rekening, sehingga verifikasi sangat diperlukan untuk menghindari salah transfer ke Guru Ngaji atau Guru Minggu yang sudah tidak aktif lagi.

Secara khusus pihaknya sudah berkoordinasi ke 21 Lurah, termasuk sosialisasi saat Halalbihalal bersama Plt Walikota Blitar di Balaikota Koesoemo Wicitro agar semua Guru Ngaji atau Guru Minggu segera melengkapi dokumen penunjang, dan melapor ke Kelurahan sesuai domisili untuk didata. Ditargetkan sampai awal minggu terakhir Juni 2019, seluruh data penerima sudah siap dan valid, sehingga pencairan bisa tepat waktu.

“Kita masih data ulang dan verifikasi bersama Kelurahan ya, agar nanti saat pembagian tidak ada kesalahan atau kekurangan,”Jelas Subandi.

Untuk Insentif Guru Ngaji triwulan kedua, dijadwalkan akan dibagikan pada awal Juli 2019. (Yud)

Share icon